Orek Tahu Pedas Campursari

Nurul Fauzul
Nurul Fauzul @fauzul_080490

Suami pengen dibuatkan orek tahu. Di dlm kulkas ada bahan2 yg masih ada cuma beli tahu saja. Jadilah orek campursari ini. 😁 Saya beri nama campursari krn tidak cuma tahu saja di dalamnya, yuk simak bahan2 yg saya pakai. 😊

Orek Tahu Pedas Campursari

7 orang berencana membuat resep ini

Suami pengen dibuatkan orek tahu. Di dlm kulkas ada bahan2 yg masih ada cuma beli tahu saja. Jadilah orek campursari ini. 😁 Saya beri nama campursari krn tidak cuma tahu saja di dalamnya, yuk simak bahan2 yg saya pakai. 😊

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

  1. 2 kotaktahu putih(potong kotak kecil)
  2. 3 buahsosis(potong kotak-kotak)
  3. 6 bijibaso (potong kecil kecil)
  4. 3 buahwortel(potong kotak kecil kecil)
  5. 1 buahkentang ukuran sedang(potong kecil kecil)
  6. Bumbu tumis:
  7. 1 bijibw prei(iris tipis)
  8. 1 bijibawang bombay(iris kotak kecil)
  9. 4 siungbawang merah(slice)
  10. 3 bijicabai merah(iris bundar/sesuai selera)
  11. 1 sdtgaram
  12. 1/4gula jawa(iris tipis)
  13. 3 sdmkecap manis
  14. 1 sdtsaos pedas(saya pakai merk Lava)
  15. secukupnyaMinyak

Cara Membuat

  1. 1

    Goreng tahu hingga tekstur tidak lembek(tidak sampai kering).

  2. 2

    Rebus sebentar wortel dan kentang yang sudah dipotong.

  3. 3

    Tumis bahan bumbu hingga harum. Masukkan tahu, tumis hingga harum bercampur dengan bumbu tumis.

  4. 4

    Masukkan sosis, baso, wortel, dan kentang secara bergiliran, agar bumbu bisa meresap dengan baik. Beri air secukupnya.

  5. 5

    Tambahkan kecap manis, garam, dan saos pedas. Aduk hingga merata, diamkan sekitar 5 menit dan sampai air agak surut agar bumbu bisa meresap dengan baik pula.

  6. 6

    Cek rasa. Rasa manis, gurih, pedas. Tekstur masakan agak nyemek nyemek(bahasa Jawanya gitu)😁 Dan siap dihidangkan.

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Cooksnap

Apakah kamu sudah membuat resep ini? Bagikan foto hasil kreasimu!

Ilustrasi digambar tangan berwarna abu-abu berupa kamera dan wajan penggorengan dengan bintang-bintang muncul dari wajan
Masak Hari Ini
Nurul Fauzul
Nurul Fauzul @fauzul_080490
pada

Komentar

Resep Serupa