Gulai Tauco Ikan Tongkol

24 orang berencana membuat resep ini
Atika Putri
Atika Putri @atikanurulp

Coba belajar masak masakan khas Padang~
Alhamdulillah berhasil! 🖤🥹

Lebih banyak
Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Bahan-bahan

2-3 orang
  1. 200 grambuncis, potong serong
  2. Cabai hijau secukupnya, potong serong
  3. 350 gramikan tongkol
  4. 1 kotaksantan sasa ukuran 200 ml
  5. 3 lembardaun jeruk
  6. 2 lembardaun salam
  7. 1 batangserai (saya pakai serai bubuk, secukupnya)
  8. secukupnyaGaram
  9. secukupnyaPenyedap rasa
  10. 1 sdmtauco
  11. Sedikitair
  12. Minyak goreng secukupnya (untuk menumis)
  13. Bumbu Halus (blender) :
  14. 30-34 buahcabe rawit hijau
  15. 7 siungbawang merah
  16. 5 siungbawang putih
  17. 1 ruasjahe
  18. 1 jempollengkuas
  19. sedikitminyak

Cara Membuat

  1. 1

    Cuci bersih ikan tongkol, bumbui pakai bumbu racik ikan goreng (indofood) diamkan 5 menit. Lalu goreng ikan hingga matang, sisihkan.

  2. 2

    Blender semua bahan-bahan bumbu halus dan siapkan bahan lainnya.

  3. 3

    Panaskan minyak goreng, tumis bumbu halus hingga harum, lalu masukkan serai, daun salam, daun jeruk, masak sampai
    bumbu agak berubah warna.

  4. 4

    Masukkan cabe hijau dan buncis, tumis sebentar. Aduk rata.

  5. 5

    Masukkan santan. Aduk rata dan masak sampai santan mendidih. Sambil diaduk, tambahkan tauco. Masukkan garam dan penyedap rasa. Tambahkan sedikit air jika diperlukan.

  6. 6

    Masukkan ikan tongkol yang sudah digoreng, aduk semua hingga tercampur rata dan matang. Sajikan dengan nasi hangat!

Reaksi

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Cooksnap

Apakah kamu sudah membuat resep ini? Bagikan foto hasil kreasimu!

Ilustrasi digambar tangan berwarna abu-abu berupa kamera dan wajan penggorengan dengan bintang-bintang muncul dari wajan

Komentar

Ditulis oleh

Atika Putri
Atika Putri @atikanurulp
pada
being a career woman, while cooking is my routine too 👩🏻‍💻👩🏻‍🍳❤️ share all the recipes, enjoy! don't forget to share your cooksnap~
Lebih banyak

Resep Serupa