Garang Asam Ayam Kampung

Aty Dee
Aty Dee @cp_aty119
Bandung, Jawa Barat, Indonesia

Mulai masak lagi, setelah beberapa hari ini males masak. Mumpung lagi semangat sengaja ke pasar pagi pagi, cari ayam kampung untuk di eksekusi menjadi garang asam.
Scrolling cari resep sana sini, sebagian resep setelah di masak di bungkus daun pisang lalu di kukus saya sih skip. Cukup di masak di cicipin wah sudah enak.
#PejuangGoldenBatikApron

Garang Asam Ayam Kampung

Mulai masak lagi, setelah beberapa hari ini males masak. Mumpung lagi semangat sengaja ke pasar pagi pagi, cari ayam kampung untuk di eksekusi menjadi garang asam.
Scrolling cari resep sana sini, sebagian resep setelah di masak di bungkus daun pisang lalu di kukus saya sih skip. Cukup di masak di cicipin wah sudah enak.
#PejuangGoldenBatikApron

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

  1. 1 ekorayam kampung ukuran sedang (600 gr)
  2. 10 siungmerah
  3. 6 siungbawang putih
  4. 3 buahcabe hijau
  5. 3 buahcabe merah keriting
  6. 5 buahtomat hijau
  7. 10 buahcabe rawit
  8. 1 batangbawang daun
  9. 100 mlsantan kental
  10. 5 lembardaun jeruk
  11. 2 lembardaun salam
  12. 1 batangserai
  13. 2 irislaos
  14. 1 sdmgula aren
  15. Secukupnyagaram
  16. Minyak untuk menumis

Cara Membuat

  1. 1

    Potong ayam kecil kecil, cuci, lalu air tambahkan air jeruk nipis aduk. Biarkan 15 menit bilas. Cuci bahan lainnya lalu iris.

  2. 2

    Panaskan minyak, tumis bawang merah bawang putih sampai harum masukkan daun jeruk, salam, serai dan laos. Tambahkan air biarkan mendidih.

  3. 3

    Masukkan ayam, tutup rebus sampai ayam empuk.

  4. 4

    Tambahkan cabe merah, cabe hijau, tomat dan cabe rawit buatkan mendidih.

  5. 5

    Tambahkan santan, bawang, daun, gula merah dan garam aduk aduk

  6. 6

    Tes rasa, sajikan

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Masak Hari Ini
Aty Dee
Aty Dee @cp_aty119
pada
Bandung, Jawa Barat, Indonesia

Komentar (2)

Resep Serupa