Lodeh Ayam Tempe Kacang Panjang

Michelle Little Kitchen
Michelle Little Kitchen @Michelle_LKitchen
Malang

Minggu ke 12 GATA
#GenerasiAprontis

Coba2 masak lodeh. Tanya² bumbunya ke my mom.
Ternyata mudah bikinnya dan enak loh.

Lebih banyak
Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Bahan-bahan

1 jam
1 wajan
  1. 1/2 kgayam bagian bertulang
  2. 2 kotaktempe
  3. 2 ikatkacang panjang
  4. Bumbu Dihaluskan:
  5. 7 siungbawang merah
  6. 5 siungbawang putih
  7. 2 buahcabe besar (merah dan hijau)
  8. 3 cmlengkuas
  9. 4 butirkemiri
  10. Perasa:
  11. Sebongkah kecil gula merah
  12. Secukupnyagaram dan merica bubuk
  13. Secukupnyakaldu bubuk
  14. Bahan Lain:
  15. Secukupnyaminyak goreng
  16. 3 lembardaun jeruk perut
  17. 2 lembardaun salam
  18. 600 mlair
  19. 65 mlsantan cair instan

Cara Membuat

1 jam
  1. 1

    Siapkan tulangan ayam (sisa fillet).
    Potong² tempe (tidak perlu digoreng).
    Potong² kacang panjang.

  2. 2

    Haluskan bumbu. Tambahkan daun salam dan daun jeruk purut. Lalu tumis hingga harum dan matang.
    Masukkan ayam.
    Aduk dan masak hingga ayam setengah matang.

  3. 3

    Tuangi air 1/3 bagian.
    Masak hingga mendidih dan bumbu meresap di ayam.
    Tambahkan 2/3 bagian air (atau sebanyak kuah yg diinginkan).

  4. 4

    Setelah mendidih, masukkan tempe dan kacang panjang.
    Tuangi santan.
    Masak hingga mendidih.
    Beri garam dan merica bubuk. Juga kaldu bubuk. Tes rasa.

  5. 5

    Setelah rasa sesuai. Matikan api.
    Siap dihidangkan.

Reaksi

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Komentar

Ditulis oleh

Michelle Little Kitchen
Michelle Little Kitchen @Michelle_LKitchen
pada
Malang
30 years old, a year weds, masih adaptasi masak sendiri tanpa Mom hihihi
Lebih banyak

Resep Serupa