TOFU BERGELIMANG SAYUR

Siswaty Elfin Bachtiar
Siswaty Elfin Bachtiar @siswatyelfinbachtiar
Depok

Saya mencoba memodifikasi resep antara sapo tahu dan capcay dengan menggunakan bahan utama fillet ayam dan tofu. Hasilnya? lumayan juga.

TOFU BERGELIMANG SAYUR

Saya mencoba memodifikasi resep antara sapo tahu dan capcay dengan menggunakan bahan utama fillet ayam dan tofu. Hasilnya? lumayan juga.

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

40 menit
8 porsi
  1. 2 buahTofu
  2. 3 ruasDaun pokcoy
  3. 1 sendok makanSaus Tiram
  4. 1 sendok makanBawang Putih
  5. 1 sendok tehGaram
  6. 500 mlAir
  7. sendok makanMasako
  8. 200 gramDaging Ayam
  9. 1/2 sendok tehLada (Merica)
  10. 50 gramWortel
  11. 100 gramKol Putih (Kubis Bunga Putih)
  12. 1 batangDaun Bawang
  13. 1 sendok makanTepung Maizena

Cara Membuat

40 menit
  1. 1

    Siapkan semua bahan

  2. 2

    1. Rendam tofu dalam air panas selama 7 menit
    2. Tofu diiris tebal kira-kira 1 sampai 1,5 cm.
    3. Goreng tofu sampai kuning, tidak usah kering

  3. 3

    1. Tumis bawang putih, jahe
    2. Masukkan ayam yang sudah di potong2. Aduk sampai ayam berubah warna. Masukkan lada, garam, masako dan gula
    3. Masukkan ber turut2, wortel, bunga kol, daun pokcoy dan daun bawang. Aduk2 sampai sayuran agak layu.

  4. 4

    1. Masukkan tofu yang sudah digoreng
    2. Diamkan sebentar agar bumbu meresap pada tofu.
    3. Masukkan maizena yang sudah dicairkan
    4. Setelah kuah mengental, angkat dan sajikan

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Masak Hari Ini
Siswaty Elfin Bachtiar
Siswaty Elfin Bachtiar @siswatyelfinbachtiar
pada
Depok
Senangnya berbagi......ig : siswatyelfinyoutube : dapur siswaty elffb : siswaty tatty
Lebih banyak

Komentar

Resep Serupa