Palumara Ikan Kembung

Ibu BiVenRo
Ibu BiVenRo @bivenro
Bekasi

Pernah makan masakan ini di restoran dan rasanya Enaaak sekali. Akhirnya mencoba recook dengan panduan dari besti terkece Mama Nala. Terimakasih ya...

Palumara Ikan Kembung

Pernah makan masakan ini di restoran dan rasanya Enaaak sekali. Akhirnya mencoba recook dengan panduan dari besti terkece Mama Nala. Terimakasih ya...

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

45 menit
4 org
  1. 1/2 kgikan kembung besar potong menjadi 3-4 bagian
  2. 3bawang putih
  3. 7bawang merah
  4. 5rawit pedas
  5. 2 bungkus kecilasam jawa, 1 untuk marinasi ikan, 1 untuk bumbu masak nanti
  6. 2 cmjahe, geprek
  7. 2 cmkunyit, parut
  8. 1 btgsereh, bbrp lembar daun jeruk & daun salam
  9. 2 butirTomat Hijau potong panjang
  10. 5belimbing wuluh di potong 3
  11. Air secukupnya hingga ikan terendam, 1 lt
  12. 1/2 sdtGaram secukupnya, gula

Cara Membuat

45 menit
  1. 1

    Cuci bersih ikan lalu beri larutan asam jawa, diamkan.

  2. 2

    Iris bawang putih dan merah

  3. 3

    Tumis bawang, sampai wangi masukan jahe kunyit dll lalu beri air

  4. 4

    Setelah mendidih masukan ikan, beri asam Jawa. Setelah mendidih masukan belimbing wuluh, cabe rawit setan, tomat dan garam dan gula.

  5. 5

    Diamkan hingga air susut.cek rasa. Rasa yg diharapakan ada lah asam segar dan sepintas gurih.Selesai.

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Masak Hari Ini
Ibu BiVenRo
Ibu BiVenRo @bivenro
pada
Bekasi
wanita yg baru bisa masak setelah menikah. Penyuka masakan yg mudah, simple dan kadang break the rule.Peniru masakan jajanan karena hobby jajan tapi ga hobby bayar. he3Penikmat masakan saya para pasukan sholeh, jd citarasa saya sesuai lidah mereka.
Lebih banyak

Komentar

Resep Serupa