Resep ayam kluyuk

51 orang berencana membuat resep ini
Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

1 porsi
  1. 1/4 daging ayam dicincang
  2. 1 butir telur ayam
  3. Tepung terigu
  4. Tepung beras
  5. Nanas
  6. Jahe
  7. Wortel
  8. Bawang bombai
  9. Kembang kol
  10. 1 buahCabe merah besar
  11. Saos tomat
  12. Ang ciu
  13. Minyak goreng
  14. Cukak
  15. Garam
  16. Micin
  17. Kaldu ayam
  18. Gula
  19. Cairan tepung

Cara Membuat

  1. 1

    Pertama siapkan 1/4 cincangan daging ayam. Masukin 1 butir telur, tambahin micin dan garam. Lalu kita aduk2 hingga kecampur merata. Masukkan campuran tepung terigu dan beras dikit aja kita urab bersamaan.

  2. 2

    Siapkan minyak goreng lalu kita panaskan minyak goreng tadi hingga benar2 panas.

  3. 3

    Sebelum cincangan ayam tadi kita masukkan kedalam minyak goreng. Kita masukkan dulu kedalam tepung terigu dan beras yang udah kita campur lalu kita goyangkan hingga merata agar tepung bisa benar2 menempel dan menyatu.

  4. 4

    Lalu kita goreng cincangan ayam tadi. Tunggu 5-7 menit agar benar2 matang ayamnya.

  5. 5

    Lalu kalau ayam sudah benar2 matang kita angkat dulu. Lalu tumislah jahe, bawang bombai, nanas, kembang kol, wortel, cabe merah besar yang udah kita potong. Kita oseng2 hingga agak kecoklatan.

  6. 6

    Setelah itu masukkan kaldu ayam, Ang ciu, cairan tepung, cukak, garam dan gula. Lalu kita oseng2 hingga benar2 merata.

  7. 7

    Kalau sudah siapkan 1 piring lalu taruh ayam yg udah kita goreng.

  8. 8

    Kemudian siramlah kuah yg udah kita masak tadi diatas ayam yang udah kita siapkan.

  9. 9

    Dan siap disajikan lalu etss jangan lupa berdoa sebelum makan. semoga bermanfaat hehe selamat mencoba.

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Cooksnap

Apakah kamu sudah membuat resep ini? Bagikan foto hasil kreasimu!

Ilustrasi digambar tangan berwarna abu-abu berupa kamera dan wajan penggorengan dengan bintang-bintang muncul dari wajan
Masak Hari Ini
mochamad hasan
mochamad hasan @Mohas_98
pada
Senen Jakarta Pusat
aku seorang mahasiswa hukum yg berada di Universitas swasta di jakarta pusat, dan harianku ku isi dengan bekerja di sebuah rumah makan asri didaerah pramuka, sudah satu tahun lebih saya join dicookped dan alhamdulillah banyak pengalaman dan ilmu baru yang aku dapati selama Dicookped sini dan saya juga membagi resep masakan yg aku pelajari dirumah makan asri ini. yuk kunjungi blog saya, banyaak resep masakan seafood https://dapurpns.wordpress.com/2019/03/28/resep-fuyunghai-ayam/
Lebih banyak

Komentar

Resep Serupa