Ikan Bakar Madu

dwi.mn
dwi.mn @dwimulya
Aceh

Jadi, ceritanya dikantor diadakan lomba masak. Dan salah satu menunya itu ikan. Berhubung waktu yg diberikan 1 jam dgn 2 menu makanan dan 1 minuman, jadilah saya mencari resep yang mudah dan cepat, yaitu ikan bakar madu. Sebelumnya bakar2 madu sudah sering saya coba saat saya bikin bakso/ ayam/ sosis bakar, berhubung ini ikan, dan saya blm pernah coba, jatuhlah pada resep ikan bakar madu mbak Fitri Sasmaya. Btw, terima kasih mbak, krn resep ini saya dan tim dapet juara 3 hahah ❤️❤️❤️
Untuk ikannya bisa pakai ikan apa saja (sesuai selera)

Ikan Bakar Madu

27 orang berencana membuat resep ini

Jadi, ceritanya dikantor diadakan lomba masak. Dan salah satu menunya itu ikan. Berhubung waktu yg diberikan 1 jam dgn 2 menu makanan dan 1 minuman, jadilah saya mencari resep yang mudah dan cepat, yaitu ikan bakar madu. Sebelumnya bakar2 madu sudah sering saya coba saat saya bikin bakso/ ayam/ sosis bakar, berhubung ini ikan, dan saya blm pernah coba, jatuhlah pada resep ikan bakar madu mbak Fitri Sasmaya. Btw, terima kasih mbak, krn resep ini saya dan tim dapet juara 3 hahah ❤️❤️❤️
Untuk ikannya bisa pakai ikan apa saja (sesuai selera)

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

  1. 1 ekorikan (1 kg)
  2. 2 buahjeruk nipis
  3. secukupnyaGaram
  4. 3 sdmMadu
  5. 2 sdmkecap manis
  6. Bumbu halus:
  7. 8 siungbawang merah
  8. 6 siungbawang putih
  9. 3 sdtketumbar
  10. 1 sdtkunyit bubuk
  11. 1,5 cmjahe
  12. Bahan olesan:
  13. 2 sdmmadu
  14. 2 sdmmentega
  15. 2 sdmkecap manis

Cara Membuat

  1. 1

    Setelah ikan bersih, lumuri dengan jeruk nipis dan biarkan 10menit

  2. 2

    Setelah 10 menit bilas sekali lagi ikan, kemudian tiriskan ikan (saya pakai tisu biar cepat). Selanjutnya campuri bumbu halus + garam + kecap + madu kemudian lumuri ikan dan diamkan 20menit (lebih cepat kalau dikulkasin)

  3. 3

    Panggang ikan hingga matang, sesekali balik dan olesi dgn bahan olesan (saya pakai pemanggang oxone). Agar ikan tdk hancur jgn terlalu sering dibalik, dan gunakan penjepit/ spatula yg agak besar saat membalik.

  4. 4

    Setelah matang, angkat dan sajikan dgn sambal pelengkap. Untuk sambal Saya pake sambal kecap dan sambal bawang.

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Cooksnap

Apakah kamu sudah membuat resep ini? Bagikan foto hasil kreasimu!

Ilustrasi digambar tangan berwarna abu-abu berupa kamera dan wajan penggorengan dengan bintang-bintang muncul dari wajan
Masak Hari Ini
dwi.mn
dwi.mn @dwimulya
pada
Aceh
Housewife - Omnivor😋Ig: @dwimulya92
Lebih banyak

Komentar

Resep Serupa