Ayam Bumbu Cabe Hijau

ayuna rachim
ayuna rachim @cook_4893073
Jember

pas lagi punya sisa sayap ayam 1/4 kg, kenapa nggk dimasak sekalian aja. karena batas basi udah mau habis. hahaha jadilah Ayam Cabe Hijau , happy RECOOK..!!!

Ayam Bumbu Cabe Hijau

8 orang berencana membuat resep ini

pas lagi punya sisa sayap ayam 1/4 kg, kenapa nggk dimasak sekalian aja. karena batas basi udah mau habis. hahaha jadilah Ayam Cabe Hijau , happy RECOOK..!!!

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

30q
2 porsi
  1. 1/4 kgSayap Ayam
  2. 1 batangSerai
  3. 5 lembarDaun Jeruk
  4. 1 lembarDaun Salam
  5. 1 ruasLengkuas
  6. 1 buahJeruk Nipis
  7. 1 buahTomat Hijau
  8. Bumbu Halus :
  9. 10 buahCabe Hijau
  10. 5 buahCabe Rawit Hijau
  11. 10 siungBawang Merah
  12. 5 siungBawang Putih

Cara Membuat

30q
  1. 1

    Rebus Ayam hingga matang lalu diamkan hingga dingin. Jika sudah dingin olesi dengan Jeruk Nipis dan garam. lalu diamkan 30 menit

  2. 2

    Rebus Cabe Hijau, dan Cabe Rawit Hijau hingga matang lalu sisihkan, iris tipis bawang merah dan bawang putih. tumis hingga harum lalu tiriskan.

  3. 3

    Siapkan cobek, lalu haluskan Cabe dan bawang tadi. tidak usah terlalu halus, Uleg kasar saja.

  4. 4

    Ayam yang sudah didiamkan tadi goreng hingga matang lalu sisihkan.

  5. 5

    Panaskan minyak, masukkan bumbu halus, Serai yang sudah digeprek, Daun Jeruk, Daun Salam, dan Lengkuas yang sudah digeprek. tumis hingga wangi.

  6. 6

    Jika sudah wangi, masukkan Ayam yang sudah digoreng. jangan lupa tambahkan Gula, Garam dan irisan Tomat Hijau lalu koreksi rasa.

  7. 7

    Jika rasa sudah pas , masak hingga bumbu meresap ke ayam, lalu matikan api. Masakan siap dihidangkan.

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Cooksnap

Apakah kamu sudah membuat resep ini? Bagikan foto hasil kreasimu!

Ilustrasi digambar tangan berwarna abu-abu berupa kamera dan wajan penggorengan dengan bintang-bintang muncul dari wajan
Masak Hari Ini
ayuna rachim
ayuna rachim @cook_4893073
pada
Jember
Sempat terhenti soal hobi masak . Tapi akhirnya sekarang bebas lagi karena gak ada yang kekang untuk gak boleh masak
Lebih banyak

Komentar

Resep Serupa