Daging cincang ala mertua ulie

Ulie Wulandari
Ulie Wulandari @cook_2089394

Resep daging cincang ini yang menciptakan mertuaku. Suamiku suka banget. Ternyata resepnya sangat simple dan mudah. Daging bisa minta dicincangkan di pasar atau kalau mau lebih simple bisa beli daging giling di swalayan. Tapi menurut suamiku lebih enak daging yang dicincang karena tidak terlalu halus. Membuatnya juga sangat cepat so cocok banget buat ibu bekerja yang lagi terburu2x waktu di pagi hari tapi harus menyiapkan bekal buat anak atau untuk para pemula yang baru belajar masak.

Daging cincang ala mertua ulie

Resep daging cincang ini yang menciptakan mertuaku. Suamiku suka banget. Ternyata resepnya sangat simple dan mudah. Daging bisa minta dicincangkan di pasar atau kalau mau lebih simple bisa beli daging giling di swalayan. Tapi menurut suamiku lebih enak daging yang dicincang karena tidak terlalu halus. Membuatnya juga sangat cepat so cocok banget buat ibu bekerja yang lagi terburu2x waktu di pagi hari tapi harus menyiapkan bekal buat anak atau untuk para pemula yang baru belajar masak.

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

30 menit
5 porsi
  1. 250 kgdaging cincang atau daging giling
  2. 1 butirtelur
  3. 3 siungbawang merah, dihaluskan
  4. 2 siungbawang putih, dihaluskan
  5. secukupnyaMerica
  6. secukupnyaGaram
  7. 1 sdmKecap manis
  8. jika sukaPenyedap rasa sapi
  9. secukupnyaAir

Cara Membuat

30 menit
  1. 1

    Aduk semua bahan dalam wadah kecuali air.

  2. 2

    Panaskan wajan/teflon dan beri minyak sedikit saja. Lalu masukan adonan daging tadi sambil diaduk-aduk.

  3. 3

    Setelah daging agak sedikit berubah warna beri air secukupnya saja agar daging matang. Masak sambil diaduk dan airnya kering.

  4. 4

    Tuangkan ke piring dan voilà,,,daging cincang siap disajikan :)

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Masak Hari Ini
Ulie Wulandari
Ulie Wulandari @cook_2089394
pada

Komentar

Resep Serupa