13. Coto Makassar Asli kuah kental

Dapur Emmak
Dapur Emmak @dapur_emmak
Gowa, Sul-Sel

Resep dari Fahiraila, makasih yah 🤩 saya sudah cob beberapa resep coto dan ini rasanya sudah pas banget benar2 seperti makan di warung coto Makassar..

Jangan lupa dukung chanel youtube DAPUR EMMAK juga yah dengan cara subscribe, gratis kok 🥰😘

Link tutorial https://youtu.be/neNAUHuxmHw

#PejuangGoldenApron3

Lebih banyak
Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Bahan-bahan

  1. 1200 grdaging campur jeroan (hati, jantung, paru)
  2. 4 lembardaun salam
  3. 200 grkacang tanah sanrai, haluskan
  4. 1 bonggollengkuas, geprek
  5. 1 ruasjahe, geprek
  6. 3 literair cucian beras/ air biasa
  7. Bumbu halus:
  8. 20 siungbawang putih, goreng
  9. 3 sdmketumbar, sangrai
  10. 1,5 sdmjintan, sangrai
  11. 1/2 sdtmerica, sangrai
  12. 6 butirkemiri, goreng
  13. 5 batangsereh, goreng
  14. 1 bonggollengkuas, goreng
  15. Pelengkap:
  16. Daun bawang
  17. Bawang goreng
  18. Sambal
  19. Kacang goreng
  20. Ketupat
  21. Jeruk nipis

Cara Membuat

  1. 1

    Siapkan daging yang sebelumnya telah saya bungkus daun pepaya, potong-potong lalu cuci bersih

  2. 2

    Siapkan bumbu, setelah dihaluskan bumbunya saya tumis.

  3. 3

    Haluskan kacang tanah

  4. 4

    Rebus daging di air mendidih kurang lebih 10 menit untuk membuang kotorannya, air rebusan pertama saya buang lalu saya rebus lagi dengan air beras untuk mengambil kaldunya sekitar 20 menit. Angkat lalu potong kotak. Untuk parunya saya goreng.

  5. 5

    Daging, hati, jantung saya potong kotak

  6. 6

    Masukkan daging yang sudah dipotong2 ke kuah, masukkan bumbu dan kacang halus. Tambahkan garam dan kaldu bubuk. Koreksi rasa.

  7. 7

    Jika dirasa sudah pas, silahkan dihidangkan Mak.

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Komentar (17)

Ila
Ila @nyo_kas
Emmak, lengkuas yg digeprek masukin ke mana? Air rebusan daging atau kaldu?

Ditulis oleh

Dapur Emmak
Dapur Emmak @dapur_emmak
pada
Gowa, Sul-Sel
Nonton Full Video tutorial memasak di Youtube Channel : DAPUR EMMAK, dukungan kalian sangat berpengaruh besar atas semangat saya untuk terus bisa memasak dan berbagi resep2 lainnya, Klik Subscribe dan Like juga yaaa.! terima kasih🙏
Lebih banyak

Resep Serupa