Babi Kecap 🐷 dan Bumbu Rahasia dari Phopho

Steve Laurensius
Steve Laurensius @stevelaurensius
Yogyakarta

Lagi-lagi kangen rumah... Merantau jauh dari keluarga, selain kebersamaannya tentunya yg paling dikangeni adalah masakannya. Kalau saya pulang ke rumah, babi kecap sudah pasti jadi menu yang pasti tersedia karena memang favoritnya saya sejak masih kecil. Kemana-mana cari babi kecap nggak pernah ketemu yang ada citarasa seperti buatan phopho (nenek). Sekarang setelah diskusi langsung dengan beliau, saya akhirnya berhasil membuatnya. Tapi malah jadi tambah kangen rumah 😭

Lebih banyak
Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Bahan-bahan

1 jam 15 menit
6 orang
  1. 650 gramSamcan / pork belly
  2. 2 batangdaun bawang (putihnya saja)
  3. Jahe secukupnya (sekitar 2-3 gram)
  4. 4 buahBawang merah
  5. 4 siungBawang putih
  6. 1 sendok makanMinyak goreng
  7. Kecap manis cap bango
  8. 2 sendok makanPremium soy sauce lee kum kee
  9. 2 sendok makanSaus tiram lee kum kee
  10. 600 mlAir
  11. 300 gramKentang
  12. 3 lembarDaun salam
  13. Star anise / Pekak / Bunga lawang 3 buah
  14. 1/2 sendok tehGaram
  15. 1/2 sendok tehKaldu jamur
  16. Kayu Manis / Cinnamon 2 batang sebesar telunjuk (wajib)

Cara Membuat

1 jam 15 menit
  1. 1

    Rebus air hingga mendidih, masukkan jahe dan daun bawang. Setelah itu masukkan pork belly / samcan yang sudah dipotong-potong sebesar jari orang dewasa. Ini dilakukan agar samcannya tidak bau dan memberikan dimensi rasa yang lebih kaya pada saat matang nanti. Rebus sekitar 2 menitan hingga warna samcan menjadi pucat.

  2. 2

    Buang air rebusan, jahe, dan daun bawangnya.

  3. 3

    Masukkan minyak goreng ke wok / wajan yang sudah panas. Tumis bawang merah dan bawang putih hingga harum, tidak perlu tunggu hingga berubah warna

  4. 4

    Masukkan samcan kedalam wok / wajan dan kemudian tumis sebentar hingga bawang putih dan bawang merahnya tercampur merata dengan daging

  5. 5

    Masukkan kecap manis hingga warnanya berwarna gelap / menghitam, tidak perlu kuatir karena nantinya warna setelah matang tidak akan hitam.

  6. 6

    Setelah samcan sudah tercampur merata dengan kecap manis, masukkan soy sauce dan saus tiram. Aduk lagi hingga tercampur merata.

  7. 7

    Masukkan air sebanyak 600 ml, dan kentang yang sudah dipotong sebesar satu suap (yang penting muat di sendok, tidak terlalu besar dan tidak terlalu kecil)

  8. 8

    Masukkan star anise / pekak / bunga lawang, daun salam, dan kayu manis. Kayu manis akan memberikan aroma dan rasa yang khas.

  9. 9

    Simmer (masak dengan api lilin / api kecil) selama 60 menit. Sesuaikan dengan besar potongan dan tingkat keempukan yang diinginkan. Aduk setiap 10 menit sekali untuk memastikan bahwa bagian dasar wok tidak gosong

  10. 10

    Setelah di simmer selama 60 menit, berikan rasa dengan garam dan kaldu jamur (totole) sesuai selera. Saya sendiri menaruh sebanyak 1/2 sendok teh tepat untuk garam dan kaldu jamurnya.

  11. 11

    Setelah itu aduk dan biarkan 2-3 menit lagi agar garam dan kaldu jamur tercampur secara sempurna.

  12. 12

    Matikan api dan babi kecap siap disajikan. Sebagai catatan, jika setelah matang dan dimasukkan ke kulkas bawah untuk dimakan keesokan harinya setelah dihangatkan, rasanya akan lebih nikmat lagi.

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Komentar (11)

bella
bella @abella
bamer baputnya diiris arau dihaluskan ?

Ditulis oleh

Steve Laurensius
Steve Laurensius @stevelaurensius
pada
Yogyakarta
Filosofi kuliner saya dalam memasak adalah "Makanan itu harus enak. Bergizi dan sehat itu hanyalah bonus"
Lebih banyak

Resep Serupa