Ceker Mercon

Mega
Mega @mega_0821

Jika ingin ceker lebih empuk, bisa menggunakan presto ya mentemen atau dimasak lebih lama juga bisa. Saat menghaluskan bawang dan cabe boleh di gabung, tetapi karena saya lebih suka cabe yang masih bertekstur makanya saya pisah saat menghaluskannya.

Ceker Mercon

27 orang berencana membuat resep ini

Jika ingin ceker lebih empuk, bisa menggunakan presto ya mentemen atau dimasak lebih lama juga bisa. Saat menghaluskan bawang dan cabe boleh di gabung, tetapi karena saya lebih suka cabe yang masih bertekstur makanya saya pisah saat menghaluskannya.

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

  1. 19 buahCeker
  2. 15 buahCabe rawit (bisa disesuaikan jumlahnya)
  3. 5 buahCabe merah besar
  4. 5 siungBawang putih
  5. 6 siungBawang merah
  6. 2 lembarDaun salam
  7. 1 buahSereh (geprek)
  8. 4-5 buahDaun jeruk (buang tulang daunnya)
  9. SecukupnyaGula pasir
  10. SecukupnyaGaram
  11. SecukupnyaPenyedap rasa
  12. SecukupnyaAir
  13. SecukupnyaMinyak goreng

Cara Membuat

  1. 1

    Potong dan bersihkan ceker ayam lalu siapkan dan cuci semua bahan.

  2. 2

    Rebus ceker ayam selama 40 menit. Lalu tiriskan.

  3. 3

    Sambil menunggu ceker matang, blender bawang merah dan bawang putih menggunakan sedikit air lalu sisihkan.

  4. 4

    Selanjutnya, blender (kasar) cabe rawit dan cabe merah besar. Saya tidak menambahkan air agak mendapatkan tekstur kasar pada cabe.

  5. 5

    Panaskan minyak goreng secukupnya lalu masukkan bawang dan cabe yang sudah kita blender. Jangan lupa masukkan daun jeruk, daun salam dan juga sereh. Aduk sampai harum dan cabe matang.

  6. 6

    Lalu masukkan ceker, air dan perbumbuan (gula, garam dan penyedap rasa).

  7. 7

    Jika air sudah susut dan rasa sudah pas, matikan kompor.

  8. 8

    Ceker Mercon-pun siap disajikan.

  9. 9

    Selamat mencoba.

  10. 10

    Air yang saya gunakan lumayan banyak, yaitu sampai ayam terendam air. Tunggu sampai air agak susut lalu koreksi rasa. (Di foto, airnya sudah susut setengah. Hati-hati pada saat menambahkan bumbu saat air masih penuh, jangan terlalu banyak karena air akan berkurang. Kecuali yang suka ceker mercon berkuah, boleh ditambahkan perbumbuan lebih banyak.)

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Cooksnap

Apakah kamu sudah membuat resep ini? Bagikan foto hasil kreasimu!

Ilustrasi digambar tangan berwarna abu-abu berupa kamera dan wajan penggorengan dengan bintang-bintang muncul dari wajan
Masak Hari Ini
Mega
Mega @mega_0821
pada

Komentar

Resep Serupa