Sate Maringgi

Tary zhu
Tary zhu @cook_9455771
Jombang

Latepost nieh... Waktu moment Idul Adha banyak stock daging di kulkas, langsung aja cap cuzz diesekusi... 😄

Sate Maringgi

27 orang berencana membuat resep ini

Latepost nieh... Waktu moment Idul Adha banyak stock daging di kulkas, langsung aja cap cuzz diesekusi... 😄

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

  1. 250 gramdaging sapi
  2. 1-2 lembardaun pepaya (digunakan melunakan daging)
  3. Lidi/ stick tusuk sate
  4. Bumbu daging sebelum dibakar :
  5. 6bawang merah
  6. 4bawang putih
  7. 1 1/2 sendok tehketumbar
  8. 1/2 ruasjahe
  9. 1/2 ruaslengkuas
  10. 1/2 ruaskunyit
  11. 1 sendok makangula jawa / gula merah
  12. secukupnyaAir asam jawa
  13. secukupnyaGaram
  14. secukupnyaKecap
  15. Bumbu saos sambal sate :
  16. 2 buahtomat
  17. seleraCabe rawit seseuai
  18. secukupnyaBawang merah
  19. Cuka
  20. Kecap manis

Cara Membuat

  1. 1

    Cuci bersih daging sapi

  2. 2

    Bungkus daging sapi dengan daun pepaya diamkan selama 15 menit supaya daging tidak keras.

  3. 3

    Selanjutnya siapkan bumbu daging sapi.

  4. 4

    Haluskan semua bumbu daging : bawang merah, bawang putih, ketumbar, lengkuas, jahe, kunyit, gula merah, garam, tambahkan 3 - 4 air asam jawa dan koreksi rasa ya...

  5. 5

    Potong daging sapi yang sudah dibungkus daun pepaya selama 15 menit tadi bentuk dadu atau sesuai selera ya...

  6. 6

    Selanjutnya masukkan bumbu yang sudah dihaluskan tadi ke dalam daging tambahkan kecap aduk sampai rata lalu diamkan selama 15 menit supaya bumbunya merasuk.

  7. 7

    Tusuk daging sapi dengan tusuk sate isi 4 - 5 daging.

  8. 8

    Bakar semua sate sampai matang, kalau yg saya buat saya bakar diteflon dikasih sedikit margarin 😄😄 tapi saran nieh biar tambah sedep bakar pake arang aja yaa...

  9. 9

    Untuk saos sambalnya iris kecil2 semua tomat, cabe rawit, dan bawang merah kemudian tambahkan kecap dan cuka secukupnya. Jangan lupa koreksi rasa ya sebelum dihidangkan...

  10. 10

    Hidangkan semua sate ke wadah / piring lalu siram dengan saos sambal yg sudah dibuat.

  11. 11

    Selamat mencoba Bunda... 😀

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Cooksnap

Apakah kamu sudah membuat resep ini? Bagikan foto hasil kreasimu!

Ilustrasi digambar tangan berwarna abu-abu berupa kamera dan wajan penggorengan dengan bintang-bintang muncul dari wajan
Masak Hari Ini
Tary zhu
Tary zhu @cook_9455771
pada
Jombang

Komentar

Resep Serupa