Sayur Mangut ala Dapur Bening

Lenny Sagitha
Lenny Sagitha @zetharien

Berawal dari rasa kangen suami terhadap masakan khas daerah asalnya Semarang akhirnya setelah googling sana sini plus berdasarkan pengalaman mbantuin saudara ipar pas masak sayur ini akhirnya jadi juga..

Sayur Mangut ala Dapur Bening

23 orang berencana membuat resep ini

Berawal dari rasa kangen suami terhadap masakan khas daerah asalnya Semarang akhirnya setelah googling sana sini plus berdasarkan pengalaman mbantuin saudara ipar pas masak sayur ini akhirnya jadi juga..

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

1 jam
10 porsi
  1. 10 potongikan pe / manyung asap
  2. 1 papantempe potong setebal 2 cm
  3. 10 buahtahu (saya lebih suka tahu kulit/yg coklat)
  4. 2 papanpetai
  5. 2 batangdaun bawang iris serong
  6. 800 ccsantan sedang
  7. 200 ccsantan kental
  8. 2 buahcabai merah besar iris serong
  9. 2 buahcabai hijau besar iris serong
  10. 10 buahcabai rawit utuh
  11. 5 lembardaun jeruk sobek-sobek
  12. 3 lembardaun salam sobek/remas
  13. 2 batangserai memarkan
  14. 1 ruaslengkuas memarkan
  15. 2 buahtomat hijau iris (optional)
  16. 1 sdmair perasan jeruk nipis (optional)
  17. secukupnyaGaram
  18. secukupnyaGula merah/jawa
  19. 2 sdmminyak goreng untuk menumis
  20. Daun melinjo/kacang panjang potong-potong (optional)
  21. Bumbu halus :
  22. 5-8 siungbawang merah
  23. 6 siungbawang putih
  24. 4 cmkencur
  25. 2 cmjahe
  26. 2-4 cmkunyit bakar
  27. 5 buahcabai rawit
  28. 5 buahcabai merah kriting
  29. 3 butirkemiri
  30. 1 sdtketumbar
  31. 1/2 sdtebi atau terasi (optional)
  32. Haluskan semua bahan bumbu diatas

Cara Membuat

1 jam
  1. 1

    Tumis bumbu halus sampai harum, lalu masukan lengkuas geprek, daun salam, daun jeruk, serai. Tumis lagi sampai harum lalu masukan tempe, tahu dan petai aduk rata.

  2. 2

    Masukan santan sedang sampai mendidih dan bumbu meresap.

  3. 3

    Masukan ikan asap, daun melinjo, kacang panjang, garam, gula, air jeruk nipis, cabai rawit utuh, cabai iris, daun bawang dan santan kental. Aduk rata masak hingga mendidih.

  4. 4

    Angkat dan sajikan.

  5. 5

    Catatan : untuk ikan bisa diganti ikan lele, belut, ikan apa aja bisa, ayam juga bisa, baik dibakar/goreng/asap.

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Cooksnap

Apakah kamu sudah membuat resep ini? Bagikan foto hasil kreasimu!

Ilustrasi digambar tangan berwarna abu-abu berupa kamera dan wajan penggorengan dengan bintang-bintang muncul dari wajan
Masak Hari Ini
Lenny Sagitha
Lenny Sagitha @zetharien
pada

Komentar

Resep Serupa