Soto/Sroto Ayam Sokaraja khas Banyumas

lidia lestari
lidia lestari @lidia_lestari
Pangkalan Bun - Kalteng ~ Lamongan-Jatim

Sumber Diyah Kuntari

Ikut meramaikan pekan soto,
Pas lihat2 resep soto penasaran sama soto sokaraja yang ada campuran sambal kacangnya.

Saya banyak skipnya, ngga pakai ketupat ngga pakai suun,kerupuk merahnyapun ngga ada gantinya pakai kerupuk singkong.

Makanan pedampingnya tempe mendoan.
Saya tulis sesuai resep aslinya ya.

#PekanRayaSoto
#PekanPosbarSoto
#GA_TheNextLevel
#Cookpadcommunity_PangkalanBun
#Cookpadcommunity_Kalteng
#Cookpadcommunity_Borneo
#DutaRecookBorneo_PangkalanBun
#DutaRecookaBeraksi
#BarapiManjuhu
#Manyoto

Soto/Sroto Ayam Sokaraja khas Banyumas

Sumber Diyah Kuntari

Ikut meramaikan pekan soto,
Pas lihat2 resep soto penasaran sama soto sokaraja yang ada campuran sambal kacangnya.

Saya banyak skipnya, ngga pakai ketupat ngga pakai suun,kerupuk merahnyapun ngga ada gantinya pakai kerupuk singkong.

Makanan pedampingnya tempe mendoan.
Saya tulis sesuai resep aslinya ya.

#PekanRayaSoto
#PekanPosbarSoto
#GA_TheNextLevel
#Cookpadcommunity_PangkalanBun
#Cookpadcommunity_Kalteng
#Cookpadcommunity_Borneo
#DutaRecookBorneo_PangkalanBun
#DutaRecookaBeraksi
#BarapiManjuhu
#Manyoto

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

  1. Bahan:
  2. 1/2 kgdada ayam
  3. Bahan Kuah:
  4. 2 literkaldu ayam
  5. 3 lembardaun salam
  6. 1 batangserai,geprek
  7. 2 irislengkuas,geprek
  8. Secukupnyagaram dan kaldu bubuk
  9. Bumbu halus:
  10. 6 siungbawang putih
  11. 10-15merica butir
  12. 4 buahkemiri
  13. 2 cmjahe
  14. 1 ruas kecilkunyit
  15. Bahan Isi:
  16. Ketupat
  17. Suun
  18. Kecambah kecil
  19. Suwiran ayam
  20. Sambal kacang:
  21. 250 grkacang goreng, haluskan
  22. 150gula merah/pasir
  23. Secukupnyacabe merah keriting
  24. 3 siungbawang putih
  25. Secukupnyagaram
  26. Taburan:
  27. Kerupuk aci merah/ bawang/ singkong/mireng
  28. Bawang merah goreng
  29. Daun bawang
  30. Kecap manis
  31. Sambal cabe rawit (sambal soto)

Cara Membuat

  1. 1

    Blansir ayam.

  2. 2

    Rebus ayam+ garam secukupnya sampai lunak dengan 2 liter lebih air karena nantikan airnya menyusut. Ambil ayamnya tiriskan dan goreng sebentar saja.Jangan terlalu kering.

  3. 3

    Tumis bumbu halus,serai, daun salam dan lengkuas sampai harum. Masukkan dalam kaldu.Tambahkan garam,kaldu masak sampai mendidih. Jangan lupa tes rasa.

  4. 4

    Sambal kacang: campur kacang,gula,bawang putih,garam dan cabe keriting ulek lalu tambahkan kuah soto aduk sampai kental. Saya haluskan pakai blender.

  5. 5

    Penyajian: Tata potongan ketupat,suun,kecambah, kerupuk, sambal kacang, suwiran ayam, kecap manis taburi bawang goreng dan daun bawang. Siram dengan kuah soto. Tambakan sambal soto jika suka pedas.

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Masak Hari Ini
lidia lestari
lidia lestari @lidia_lestari
pada
Pangkalan Bun - Kalteng ~ Lamongan-Jatim
Seorang istri yang masih belajar masak,agar bisa menyajikan makanan yang enak dan sehat buat keluarga 👨‍👩‍👧
Lebih banyak

Komentar (10)

Resep Serupa