Gulai kikil

Ghina Afni
Ghina Afni @ghinaafni
Palu, Sulawesi Tengah, Indonesia

Sejujurnya mamaku dan apalagi saya tidak tau memilih bagian kikil yang lembek, jadi langsung minta saja sama penjualnya pilihkan bagian kikil yang lembek😆karna pernah asal pilih kikil pas dimasak kayak karet sekali🥹🥲😂😂🤷‍♀️ kecuali pake presto pasti bisa yak, tapi klo yg cepat lembeek kayak ini direbus biasa saja sdh bisa🫶🏻 (nb: bawang gorengnya digoreng sendiri biar lebih harum karna bawang goreng adalah koentji💯)

Gulai kikil

2 orang berencana membuat resep ini

Sejujurnya mamaku dan apalagi saya tidak tau memilih bagian kikil yang lembek, jadi langsung minta saja sama penjualnya pilihkan bagian kikil yang lembek😆karna pernah asal pilih kikil pas dimasak kayak karet sekali🥹🥲😂😂🤷‍♀️ kecuali pake presto pasti bisa yak, tapi klo yg cepat lembeek kayak ini direbus biasa saja sdh bisa🫶🏻 (nb: bawang gorengnya digoreng sendiri biar lebih harum karna bawang goreng adalah koentji💯)

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

1 jam 30 menit
  1. Bahan rebusan
  2. 1/2 kgkikil dicuci bersih dan dipotong kecil
  3. secukupnyaAir
  4. 1 ruasjahe geprek
  5. secukupnyaGaram
  6. Bumbu halus
  7. 8cabai merah besar (opsional)
  8. 8cabai rawit (opsional)
  9. 6 butirbawang merah
  10. 4 butirbawang putih
  11. 1 ruaskunyit
  12. 1 ruasjahe
  13. Bumbu halus ke 2
  14. 1 buahbiji pala
  15. Secukupnyaketumbar sangrai
  16. Secukupnyajintan sangrai
  17. Secukupnyalada
  18. 3 buahcengkeh
  19. Bahan gulai
  20. 2 ruasserai
  21. 1 lembardaun salam
  22. 3 lembardaun jeruk
  23. 1 jempollengkuas geprek
  24. 1 buahkayu manis
  25. Secukupnyaair
  26. 500 mlSantan kental
  27. Secukupnyakaldu sapi
  28. Secukupnyagaram
  29. Secukupnyagula

Cara Membuat

1 jam 30 menit
  1. 1

    Rebus kikil dengan bahan rebusan kurang lebih 40 menit atau sampai kikilnya lunak lalu tiriskan

  2. 2

    Tambahkan minyak lalu tumis bumbu halus hingga matang

  3. 3

    Masukkan "bumbu halus ke 2" lalu tambahkan serai, daun salam, daun jeruk, lengkuas geprek dan kayu manis

  4. 4

    Tambahkan sedikit air, dan masukkan kikil yang sudah ditiriskan

  5. 5

    Setelah bumbu sudah meresap masukkan santan sekitar 400ml

  6. 6

    Setelah sudah sedikit mengental tambahkan kaldu sapi, garam dan gula

  7. 7

    Tambahkan 100ml santan dan koreksi rasa (tujuannya ditambahkan santan ke dua, supaya santannya tdk pecah.. kata mamaakku)

  8. 8

    Opsional dari teman2 mau dikasih kental atau agak berkuah. Kemudian tambahkan bawang goreng agar lebih harum🥰

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Cooksnap

Apakah kamu sudah membuat resep ini? Bagikan foto hasil kreasimu!

Ilustrasi digambar tangan berwarna abu-abu berupa kamera dan wajan penggorengan dengan bintang-bintang muncul dari wajan

Komentar

Masak Hari Ini
Ghina Afni
Ghina Afni @ghinaafni
pada
Palu, Sulawesi Tengah, Indonesia
Kadang lupa resep masakan sendiri, makanya buat blog ini.. semoga teman2 jg bisa ikut merasakan kehangatan resep cinta ini🤭😙🧡
Lebih banyak

Resep Serupa