Nasi Mandi Kambing (Mandhi Laham)

Nasi Mandi Kambing (Mandhi Laham)
Cara Membuat
- 1
Rendam beras dengan air + 1 sdm garam terlebih dahulu
- 2
Pisahkan bumbu & bahan yg harus dibagi 2. Memasak terdiri dari 2 langkah. Memasak daging & memasak nasi, menggunakan komposisi bahan yg sama. Arang mulai dibakar agar menjadi bara.
- 3
Memasak kambing
- 4
1. Masukkan 5 sendok minyak samin, panaskan. Kemudian tumis bawang bombay & bawang putih hingga layu
- 5
2. Masukkan semua bahan kering yg telah dipisahkan, tumis hingga harum.
- 6
3. Masukkan sisa bahan halus. Untuk menghaluskan jintan, ketumbar, lada hitam agar disangrai terlebih dahulu hingga harum baru dihaluskan.
- 7
4. Masukkan kambing aduk-aduk bersama bumbu
- 8
5. Masukkan air hingga kambing terendam sempurna
- 9
6. Dengan panci presto kambing bisa dipanaskan selama 30 menit. Dengan panci biasa untuk mendapatkan hasil olahan yg empuk disarankan memasak kambing dengan api kecil 60-120 menit
- 10
Tiriskan beras
- 11
Angkat daging kambing, pisahkan dengan kuah kaldunya. Olesi daging kambing dengan bumbu marinasi.
- 12
Panggang daging kambing dalam microwave, sesuaikan agar daging cukup empuk. Bisa juga memanggang dalam oven/ pemanggang
- 13
MEMASAK NASI, bersamaan dengan memanggang kambing.
- 14
1. Lakukan hal yg sama seperti saat mulai memasak kambing. Dari menumis bawang sampai memasukkan bahan halus (langkah 1-3)
- 15
2. Tambahkan kuah kaldu hasil memasak kambing tadi
- 16
3. Tambahkan campuran susu + santan yg sudah dibuat. Rebus hingga mendidih
- 17
4. Masukkan beras yg sudah ditiriskan, masak api sedang, tutup & biarkan hingga matang & air tiris sempurna. Jarak rendaman air dengan beras harus 1 ruas jari agar nasi matang sempurna. Jika kurang tambahkan air, jika berlebih kurangi.
- 18
Pantau daging kambing yg sedang dipanggang. Pastikan cukup empuk dan panas merata
- 19
Setelah nasi matang tambahkan safron/kunyit bubuk ke nasi, berikan secara acak/ melingkar& tidak diaduk
- 20
Masukkan daging dan susun di dalam panci. Langkah selanjutnya adalah mengasapi masakan.
- 21
Siapkan wadah kecil berlapis alumunium foil tambahkan minyak sayur. Letakkan di tengah panci. Ambil 2-3 bara yg menyala sempurna letakkan di wadah ini. Sesegera mungkin tutup panci. Pastikan tidak ada asap keluar, bisa pakai selotip/ kain lap. Diamkan selama 15 menit.
- 22
Angkat & buang arang.
- 23
Hidangkan. Tambahkan campuran kismis yg telah direndam air hangat
- 24
Bumbu asam / sambal arab saya buat dalam resep terpisah. Akan lebih sempurna jika ada tambahan ini
Resep Serupa
-
NASI MANDI KAMBING (MANDHI LAHAM) NASI MANDI KAMBING (MANDHI LAHAM)
Dua tahun yang lalu selesai dari Mina , kembali ke apartemen menu yang disajikan oleh Biro Tour Haji Khusus Percik 2018 adalah Nasi Mandi luar biasa enaknya . Kebetulan kami sekeluarga punya kebiasaan makan malam bersama apabila ada salah satu anggota keluarga yang ber ulang tahun . Kebetulan si Sulung semoga segera pulih sehat kembali . Alhamdulillah ...mama sajikan Nasi Mandi subhanallah dengan dibimbing oleh Mu bisa membuat hidangan seperti waktu di tanah suci . Bp.PakSu dan semua keluarga sampai nambah nambah enak mantul 🤤. Ini mampir #BelanjaIdeDiPasarCookpad . Rasanya gurih daging kambing empuk sengaja disajikan dalam bentuk paha kambing utuh seperti waktu makan di tanah suci .Source : jay Zayn#BelanjaIdeDiPasarCookpad#Cookpadcommunity_Bandung#Cookpadindonesia#GA_TheNextLevel#kemauandankemampuan Puji Winarni -
Nasi Mandi / Nasi Mandhi Nasi Mandi / Nasi Mandhi
Nasi mandi atau bisa disebut nasi mandhi merupakan salah satu nasi arab yang populer di indonesia, ciri khas nasi mandi adalah bau asap atau smokey.Di tempat asalnya nasi mandi ini dimasak pada tungku atau lubang dibawah tanah dan di asap'i.Inilah yang membedakan nasi mandi dengan nasi arab yang lainnya. Bau asapnya memberikan sensasi yang berbeda.#ObralCoboy_alaTimurTengah#ObralCoboy_GaliaSalfitri#ObralCoboy23#RencanakanKebaikanmu#SateSedunia#CookpadCommunity_Surabaya#JEBAKK#PastiJadiJalan Galia salfitri -
Nasi Mandhi Ayam Nasi Mandhi Ayam
Source : @jay_zaynYey akhirnya golden apron 2025 dimulai, tantangan Minggu ini kita diajak bebikinan makanan yang berwarna kuning atau keemasan, yuk lah bikin nasi Mandhi spesial buat yang tercinta dirumah..#CookpadCommunity_Batam#GoldenDelight#GAS2025 Adelia Firdaus -
Nasi Mandhi Kambing Nasi Mandhi Kambing
BismillahNasi mandhi merupakan masakan khas dari negeri yaman, sama saja jenisnya dengan nasi briyani dari India dan nasi kabsah dari arab saudi, yang biasa kita kenal di Indonesia dengan nasi kebuli.Nasi ini rasanya enak sekali, tapi ada jg yang tidak suka karena kandungan rempah2nya yang sangat kuat.#KOPIJOS_MASAKDAGING#SEMUAADHADICOOKPAD#SelaluIstimewa#CookpadCommunity_Yogyakarta#Kopijos#PejuangGoldenBatikApron Nunu Ulfah -
Nasi Mandi Ayam (Simplified) Nasi Mandi Ayam (Simplified)
𝐁𝐢𝐬𝐦𝐢𝐥𝐥𝐚𝐡. 𝘔𝘦𝘳𝘩𝘢𝘣𝘢𝘭𝘢𝘳! Dalam rangka "Taste The World with Cookpad" saya jalan-jalan ke Cookpad Yaman dan mencoba Mandi Rice-nya.Mandi atau Nasi Mandi adalah hidangan nasi dan daging yang berasal dari Hadramaut di Yaman, lalu menyebar ke beberapaa negara lainnya. Mandi dimasak dengan berbagai bumbu dan biasanya dimasak di dalam tanduri menggunakan arang.Tapi kali ini kita tidak perlu menggunakan tanduri atau clay oven untuk membuat Nasi Mandi ini. Kita bisa membuatnya menggunakan oven listrik yang lebih praktis. Rasa tetap enak.Resep ini diambil dari Husni @husniabad.Sumber resep:https://cookpad.wasmer.app/id/r/16910173Note: gelas 200 ml#kopijos#cookpadcommunity_yogyakarta#selaluistimewa Heti -
Nasi Mandhi Kambing Nasi Mandhi Kambing
Bikin nasi Mandhi Kambing super enak dan mudah.Yuk bikin di murah....#GAS2025#Coboy2025#MasakDagingKurban#CookpadCommunity_Surabaya Laila Dawud -
Nasi Mandhi Daging Kambing Nasi Mandhi Daging Kambing
Bismillahirrahmaanirrahiim, kebanyakan bikin makanan spesial seperti ini untuk hari besar seperti Iedul Fitri atau Iedul Adha. Tapi untuk acara-acara spesial juga sering juga disajikan nasi Mandhi. Nasi Mandhi asalnya dari Yaman, hampir sama dengan nasi Briyani/Biryani dari India atau nasi Kabsah dari Saudi atau kalau di Indonesia lebih akrab disebut nasi kebuli. Untuk penggemar masakan timur tengah nasi ini enak sekali. Tapi bagi yang gak biasa, bisa mblenger karena aroma rempahnya kuat sekali dan aroma kambing panggang yang biisa bikin tekanan darah langsung ke atas. Karenanya makannya sekali sekali aja.#ResepAde Ade Aminah/14262953 -
Nasi Mandhi Nasi Mandhi
Alhamdulillah,,, beres juga bikin olahan nasi ini setelah sekian lama nangkring di kulkas. Pas nih masih ada sisa daging kurban... Mari membuat nasi mandhi. Cita rasa dan wangi rempah yang khas tp lebih ringan, sedap bikin makan nambah terus... 😁Karna gak ada arang, jd tidak ada proses pengasapan di panci.. seharusnya nasi mandhi ada sensasi bau asap2nya.Untuk daging bisa menggunakan daging ayam, sampi, atau kambing.Resep aku ambil dari YT.#Semangcook_MenuIdulAdha#SemangcookHokyaHokye23#CookpadCommunity_Semarang Nur Erma -
Nasi Mandi/Mandhi Ayam Nasi Mandi/Mandhi Ayam
Gegara Corona ga bisa kemana-mana, mau buka puasa di Ajwad resto Ustadz Khalid jadi susah. Daripada cuma ngiler, mendingan bikin sendiri..#dirumahaja #masakanarab #ramadhan #kreasirumah #mandi #mandhi #kabsah #biryani #kebuli jay zayn -
Nasi Mandhi Kambing Nasi Mandhi Kambing
Kali ini masih teringat punya stok daging kambing olahan, yg sudah berbumbu krengseng pedas di kulkas. Kenapa di bekukan? Karena tempo hari sudah pusing karena banyak makan daging saat hari raya. Jadi di stok saja, masuk frezzer. Juga ada tetangga yg jualan nasi kebuli beras basmati. Tergoda juga untuk mencoba. Anak anak suka, bilangnya enak, cm sayang pedas 😱😱Dan masih ikut serta di week #14 apa momen nya? #pejuangGoldenApron3 sambil nyontek resep milik @NailaRahimaFawrin salam kenal ya mbak #BanggaKirimRecook Yanny Kusuma -
Nasi Mandhi Sapi Nasi Mandhi Sapi
Puji Tuhan kemarin Idul Adha ikut dapat berkat daging qurban 😍😍 langsung order beras basmati deh.. Saya suka masakan2 berbau Arab atau Timur Tengah.. Uenak.. Rempahnya mantap.Mengobati rasa rindu makan di resto Arab favorit, kali ini daging sapi qurbannya saya masak jadi nasi mandhi aja.. Banyak versi sih, kali ini saya buat yg rempah dan kaldu saja, tanpa santan.Kebetulan beberapa waktu lalu di WAG SEMANGCOOK ada BERES (Bedah Resep) bersama mas @ekobtcook_18130740 terima kasih sharing ilmu dan tips mengolah dagingnya mas 🙏Source resep : Endeuz TV (youtube) dgn modifikasi#SemangcookHokya#CookpadCommunity_Semarang#KampungIdaman#Semangcook_BerbagiBahagia Monica Novara H. -
Nasi Mandhi Sederhana #video Nasi Mandhi Sederhana #video
Comment : Meski tanpa Saffron, tanpa ungkep Arang, Kesederhanaan nya Menguatkan Keistimewaan Lebaran.. 🙏😍😇Meski Nasi Kebuli lebih hearty, Nasi Biryani lebih creamy dan Mewah, bila Lebaran tiba, makan seusai Sholat Ied dan yang saya buat untuk dinikmati keluarga dekat yang berkunjung adalah Nasi Mandi Kambing..Masih dengan resep sederhana biasanya, hanya tanpa Saffron - sayang krn 1 gram nya 125 ribu rupiah - sebagai pengganti, Daging Kambingnya saya marinate dengan bumbu halus sedikit agar compliment Nasi Basmati yang cenderung kurang sedap bila polos.Nasi Mandi ini mudah banget bikinnya padahal kalau di Malang seporsi dengan 3-4potong daging harganya 75.000 rupiah, Yuuk bikin sendiri cek video nya 👩🍳😋🤩#eidfeast#lebaran1440#resepfirda#VideoLangkah Firda@home
Rekomendasi Resep Lainnya
Komentar (9)