Soto betawi

Mama fathan
Mama fathan @mamafathan
Jakarta Selatan

Masih ada sisa daging korban, pas banget ada pekan soto daerah, langsung cus bikin soto betawi, nanya resepnya ke mama, tapi dikasih garis besarnya aja, ya udah naker sendiri aja berapa banyak bumbunya.

#PekanInspirasi
#Pekan_DagingDaerah
#cookpadcommunity_jakarta
#cookpadindonesia
#berburucelemekemas
#resolusi2019
#week34

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

  1. 500 gramdaging sapi
  2. 4 lembardaun salam
  3. 2 lembardaun jeruk
  4. 1 bksmasako sapi
  5. 2 sdtgaram
  6. 1/2 sdtgula pasir
  7. 1 bkssasa santan siap pakai
  8. 4 sdmsusu bubuk full cream larutkan dengan sedikit air
  9. 2 literair
  10. Minyak untuk menumis
  11. Bumbu halus :
  12. 6 siungbawang merah
  13. 4 siungbawang putih
  14. 1 sdtketumbar
  15. 1/2 sdtlada butiran
  16. 2 batangsereh ambil bagian putihnya
  17. 3 cmjahe
  18. Pelengkap :
  19. Kentang goreng
  20. Tomat dipotong dadu
  21. Daun bawang diiris halus
  22. Bawang merah goreng
  23. Nasi hangat
  24. Asinan wortel dan kol
  25. Sambal rawit

Cara Membuat

  1. 1

    Presto daging sapi, angkat lalu potong-potong sesuai selera.

  2. 2

    Panaskan minyak, tumis bumbu halus hingga harum. Masukkan daun salam dan daun jeruk, masak hingga matang.

  3. 3

    Didihkan kembali kaldu rebusan daging, lalu masukkan tumisan bumbu, beri masako sapi, garam, dan gula pasir. Aduk rata dan test rasa.

  4. 4

    Masukkan potongan daging, kasih santan siap pakai dan susu cair. Masak hingga mendidih kembali.

  5. 5

    Tata di mangkok, kentang goreng, potongan tomat, siram dengan daging dan kuahnya, taburi dengan daun bawang dan bawang merah goreng. Sajikan dengan nasi, sambal rawit dan asinan wortel dan kol.

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Masak Hari Ini
Mama fathan
Mama fathan @mamafathan
pada
Jakarta Selatan
Masih belajar bikin kue kue dan cemilan untuk dimakan sendiri atau buat hantaran selamatan keluarga dan tetangga. Ikutan cookpad buat tempat mencari, menyimpan dan share ulang resep resep enak. Kadang berhasil kadang juga gagal. Kalau gagal itu malah penasaran, semangat mencoba sampai berhasil.
Lebih banyak

Komentar

Resep Serupa