Lemper Ayam

Maria Nukita
Maria Nukita @marianukita
Jakarta

#Bakerpad_JajananTraditional
#CookpadCommunity_Jakarta
Mendapat ilmu dari Ibu @IsnawatiSukendar mengenai trio legenda snack box : lemper, lapis beras, dan dadar gulung. Saya memilih mencoba lemper tp dgn isian ayam (Ibu Isna menggunakan abon). Dan ini pertama kali saya membuat lemper, hasilnya sangat memuaskan berkat resep ok dari Bu @IsnawatiSukendar , terima kasih 😊 ..

Lemper Ayam

#Bakerpad_JajananTraditional
#CookpadCommunity_Jakarta
Mendapat ilmu dari Ibu @IsnawatiSukendar mengenai trio legenda snack box : lemper, lapis beras, dan dadar gulung. Saya memilih mencoba lemper tp dgn isian ayam (Ibu Isna menggunakan abon). Dan ini pertama kali saya membuat lemper, hasilnya sangat memuaskan berkat resep ok dari Bu @IsnawatiSukendar , terima kasih 😊 ..

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

  1. Bahan isi :
  2. 250 grdada ayam, rebus, lalu suwir
  3. 3 siungbawang putih
  4. 4 siungbawang merah
  5. 2 butirkemiri, sangrai
  6. 125 mlsantan (65 ml santan instant+air)
  7. 2 lembardaun jeruk
  8. 1/2 sdtketumbar bubuk
  9. Garam
  10. Lada
  11. Gula pasir
  12. Bahan ketan :
  13. 500 grketan, rendam 2 jam
  14. 100 mlsantan kental
  15. 300 mlair
  16. 2 sdtgaram
  17. 2 lembardaun pandan, simpulkan
  18. Pelengkap :
  19. Daun pisang

Cara Membuat

  1. 1

    Siapkan bahan-bahan.

  2. 2

    Isi : haluskan bawang putih, bawang merah, kemiri, ketumbar bubuk.

  3. 3

    Tumis bumbu yg dihaluskan dan daun jeruk hingga harum. Lalu masukkan ayam suwir. Tambahkan santan.

  4. 4

    Masukkan garam, lada, dan gula pasir. Tes rasa. Masak hingga santan terserap. Sisihkan.

  5. 5

    Ketan : kukus ketan dalam dandang yg sudah dialas daun pisang. Tambahkan daun pandan. Kukus selama 20 menit.

  6. 6

    Aron ketan, pindahkan ketan dr kukusan ke wajan. Lalu tambahkan garam, santan, dan air. Masak sebentar hingga santan dan air terserap.

  7. 7

    Kukus kembali ketan selama 20 menit.

  8. 8

    Alasi loyang/tempat ukuran 23x30cm dgn daun pisang. Lalu pindahkan ketan ke dalam loyang, ratakan.

  9. 9

    Tekan-tekan ketan (menggunakan sarung tangan plastik) hingga memadat.

  10. 10

    Tambahkan isian ayam setengah bagian di atasnya, ratakan dan tekan-tekan.

  11. 11

    Iris sebagian, lalu tumpuk ketan di atas bagian yg lain, tekan hingga memadat.

  12. 12

    Potong-potong lemper (bisa menjadi 9 atau 12 pcs sesuai selera) dgn menggunakan pisau yg dibungkus plastik. Lalu bungkus lemper dgn daun pisang.

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Masak Hari Ini
Maria Nukita
Maria Nukita @marianukita
pada
Jakarta

Resep Serupa