Brongkos Kacang Merah & Daging Sapi

apriliayohana
apriliayohana @cook_7427870
Tugu, Kota Yogyakarta

Biasanya brongkos menggunakan kacang tolo.. kali ini saya ganti kacang merah..nyamleng..apalagi klo brongkosnya dingatngèt ~ bhs jawa~ ( diangeti terus menerus)..jd tambah sedep dan legit (meski kurang sehat ya bu..krn mengandung santan)..😄

Brongkos Kacang Merah & Daging Sapi

Biasanya brongkos menggunakan kacang tolo.. kali ini saya ganti kacang merah..nyamleng..apalagi klo brongkosnya dingatngèt ~ bhs jawa~ ( diangeti terus menerus)..jd tambah sedep dan legit (meski kurang sehat ya bu..krn mengandung santan)..😄

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

60 menit
  1. 100 grkacang merah basah rendam 1 jam
  2. 200 grdaging sapi
  3. 5 buahtahu (saya : tahu pong)
  4. 5 butirtelur ayam rebus kupas
  5. 500 mlair untuk merebus daging
  6. 500 mlsantan encer sedang
  7. Bumbu dihaluskan
  8. 3 bhcabe merah
  9. 7 siungBawang putih
  10. 5 siungbawang merah
  11. 4 bhkemiri
  12. 1 sdmketumbar
  13. 1 sdtmerica
  14. 5 bhkluwak (sebelum diuleg, isinya direndam air panas 10 menit)
  15. 3 cmkunyit
  16. 4 cmkencur/cikur
  17. Bumbu dapur pelengkap
  18. 4 cmlengkuas / laja
  19. 4 cmjahe
  20. 2 lembardaun salam
  21. 2 lembardaun jeruk
  22. 1 btgserai geprek
  23. 50 grgula jawa
  24. secukupnyagaram
  25. secukupnyakaldu instan / penyedap
  26. sesuai seleracabe rawit merah

Cara Membuat

60 menit
  1. 1

    Siapkan bahannya (kluwak & telurnya gak ke poto)

  2. 2

    Potong daging lalu rebus sampai mendidih dengan air biasa 500ml. Bersihkan kaldu dari kotoran yang mengambang dikaldu.

  3. 3

    Masukkan kacang merah di rebusan kaldu. Sampai empuk.

  4. 4

    Haluskan bumbu, tumis termasuk bumbu dapur lainnya sampai tanak.

  5. 5

    Masukkan bumbu yg sudah ditumis ke air rebusan daging. Lalu masukkan telur dan tahu. Bumbui dg garam, gula jawa & kaldu instan / penyedap.

  6. 6

    Terakhir masukkan santan. Sering aduk agar santan tidak pecah. Sesaat mau diangkat masukkan cabe rawit merah. Matang semua. Angkat dan sajikan

  7. 7

    😍😘 semakin lama dimasak..semakin solid warna hitam dr kluwaknya

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Masak Hari Ini
apriliayohana
apriliayohana @cook_7427870
pada
Tugu, Kota Yogyakarta
Cobain yuk
Lebih banyak

Komentar (3)

Resep Serupa