🥗 Thai Green Curry

jcmrn
jcmrn @jcmrn
Indonesia

Masakan ini bisa dibilang opor Thailand deh, ayam berkuah santan dengan bumbu aromatik yang khas menjadikannya sedap. Bahan utamanya adalah ayam, namun bisa dimodifikasi ditambah sendiri, misal seperti saya ditambah kentang. Yang bikin capek kalau masak ini secara tradisional adalah menggiling bumbunya, harusnya pakai ulekan tetapi saya mau praktis pakai blender aja. Atau mau beli jadi, hanya kalau di sini cukup jarang ya.

🥗 Thai Green Curry

8 orang berencana membuat resep ini

Masakan ini bisa dibilang opor Thailand deh, ayam berkuah santan dengan bumbu aromatik yang khas menjadikannya sedap. Bahan utamanya adalah ayam, namun bisa dimodifikasi ditambah sendiri, misal seperti saya ditambah kentang. Yang bikin capek kalau masak ini secara tradisional adalah menggiling bumbunya, harusnya pakai ulekan tetapi saya mau praktis pakai blender aja. Atau mau beli jadi, hanya kalau di sini cukup jarang ya.

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

1 jam
2 porsi
  1. 500 grayam, potong-potong
  2. 2 buahkentang sedang, kupas dan potong-potong
  3. 1 literair
  4. 5-10 lembardaun jeruk
  5. 50 mlsantan cair kemasan
  6. Bumbu halus (green curry paste)
  7. 50 grcabai rawit hijau
  8. 3 siungbawang merah
  9. 5 siungbawang putih
  10. 2 cmlengkuas, pilih yang tidak terlalu keras
  11. 2 batangserai, pilih bagian putihnya
  12. 2 batangakar ketumbar (optional, tetapi ini yang bikin khas)
  13. 1/2kulit jeruk purut
  14. 1 sdtmerica bubuk
  15. 1/2 sdtketumbar bubuk
  16. 1/2 sdtjintan bubuk
  17. 1 sdtterasi
  18. secukupnyaGaram
  19. Pelengkap
  20. Nasi putih
  21. Herbs, bisa daun kemangi atau daun ketumbar
  22. Irisancabe jika suka lebih pedas

Cara Membuat

1 jam
  1. 1

    Green curry paste: giling semua bahan bumbu halus, bisa memakai ulekan atau blender atau food processor. Sisihkan

  2. 2

    Didihkan air, masukkan ayam, kentang, curry paste, dan daun jeruk. Masak hingga ayam lunak

  3. 3

    Tambahkan santan kental, koreksi rasa dengan garam dan penyedap rasa jika suka. Didihkan kembali

  4. 4

    Sajikan dengan pelengkap dan nasi putih. Soo yummy1

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Cooksnap

Apakah kamu sudah membuat resep ini? Bagikan foto hasil kreasimu!

Ilustrasi digambar tangan berwarna abu-abu berupa kamera dan wajan penggorengan dengan bintang-bintang muncul dari wajan
Masak Hari Ini
jcmrn
jcmrn @jcmrn
pada
Indonesia

Komentar

Resep Serupa