Pempek Tuna Kaleng

Deedee Rasuan
Deedee Rasuan @DeeDee_Rasuan
Depok

Lagi pengen ngemil yang pedes seger, tapi bukan bakso kuah. Liat stok ikan tuna kaleng di rak dapur, bingung antara bikin pasta atau bikin pempek? Di kulkas masih ada stok cuko, jadi dibikin pempek ajalah.. 😋
Inspirasi resep, Noof's kitchen

#BALONChallenge
#KeberuntunganTahunNaga
#CookpadCommunity_Depok
#GenerasiAprontis
#KreasiCode24_KeberuntunganTahunNaga
#Cookpad_Id
#Week23

Pempek Tuna Kaleng

Lagi pengen ngemil yang pedes seger, tapi bukan bakso kuah. Liat stok ikan tuna kaleng di rak dapur, bingung antara bikin pasta atau bikin pempek? Di kulkas masih ada stok cuko, jadi dibikin pempek ajalah.. 😋
Inspirasi resep, Noof's kitchen

#BALONChallenge
#KeberuntunganTahunNaga
#CookpadCommunity_Depok
#GenerasiAprontis
#KreasiCode24_KeberuntunganTahunNaga
#Cookpad_Id
#Week23

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

1 jam ++
38-40 pcs
  1. 👉 Bahan A / biang :
  2. 250 gramterigu serba guna
  3. 500 mlair
  4. 100 mlminyak sayur
  5. 1 sendok tehajinomoto (optional)
  6. 12 siungbawang putih, haluskan
  7. 1/2 sendok tehkecap ikan (optional)
  8. 3 sendok tehgaram
  9. 1/2 sendok tehmerica bubuk
  10. 1/2 sendokroyco / merk lainnya
  11. 1/2 sendok tehebi, haluskan
  12. 👉 Bahan B :
  13. 300 gramikan tuna kaleng merk apa aja
  14. 500 gramtepung aci / tapioka
  15. 2 butirtelur
  16. 👉 1 resep cuko pempek

Cara Membuat

1 jam ++
  1. 1

    Siapkan bahan biang. Dalam panci (tanpa api), campur : air, terigu dan semua bumbunya, lalu aduk sampai tak bergerindil.

  2. 2

    Lalu nyalakan kompor, api sedang saja agar tidak gosong. Masak sambil terus diaduk aduk sampai mengental dan kalis. Matikan kompor, angkat. Pindahkan ke baskom

  3. 3

    Siapkan bahan B. Tiriskan tuna lalu blender. Campurkan ke bahan biang, aduk sampai rata.

  4. 4

    Masukkan telur, aduk rata lagi. Terakhir, masukkan aci /tapioka sedikit demi sedikit sampai adonan tercampur rata. *Jangan mengaduknya terlalu over, karena bisa menyebabkan pempek jadi keras, aduk asal tercampur saja.

  5. 5

    Kemudian bagi adonan @50 gram (selera), lalu padatkan seperti pipa (saya bikin lenjer). Lakukan sampai selesai. *Alas kerja ditabur tapioka biar gak nempel.

  6. 6

    Panaskan air lumayan banyak di panci + 1 sdm minyak. Masukkan pempek ke air yg mendidih, masak sampai mengapung. Lalu angkat dan tiriskan.

  7. 7

    Setelah dingin bisa digoreng dan disajikan dengan cuko dan irisan timun. Sisanya bisa ditaruh di wadah dan masuk freezer utk stok.

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Masak Hari Ini
Deedee Rasuan
Deedee Rasuan @DeeDee_Rasuan
pada
Depok
Just an ordinary mom 💜
Lebih banyak

Komentar

Resep Serupa